Rabu, 22 Juli 2020

Pengertian dan Kosep Sejarah

APAKAH SEJARAH ITU?
Pertanyaan ini tampak sederhana, akan tetapi apabila kita teliti dan
renungkan arti serta inti hakikatnya mengandung makna yang dalam dan
luas. Guna memberikan jawaban yang sewajarnya terhadap pertanyaan
tersebut di atas maka kita harus mengadakan tinjauan mengenai konsep
sejarah secara agak luas dari berbagai segi. Sebelum sampai pada uraian
definisi sejarah perlu kiranya sedikit uraian dari segi etimologi dan
terminologi.

Asal Kata dan Arti Kata serta Istilah Sejarah
Dari manakah asal kata sejarah itu?
Perkataan sejarah mula-mula berasal dari bahasa Arab “syajara”, artinya
terjadi, “syajaratun” (baca: syajarah) artinya pohon kayu. Pohon
menggambarkan pertumbuhan terus-menerus dari bumi ke udara dengan
mempunyai cabang, dahan dan daun, kembang atau bunga serta buahnya.
Memang di dalam kata sejarah itu tersimpan makna pertumbuhan atau
kejadian (Yamin, 1958: 4).
Begitulah sejarah yang berarti pohon, juga berarti keturunan, asal-usul
atau silsilah. Orang yang sudah lama berhubungan dengan ilmu sejarah,
termasuk mereka yang mempelajarinya dengan agak mendalam, arti kata
syajarah tidak sama dengan kata sejarah, akan tetapi kedua perkataan itu
berhubungan satu dengan yang lain.
Sejarah bukan hanya berarti pohon, dalam arti “pohon keluarga" juga
tidak hanya berarti keturunan, asal-usul dan silsilah. Walaupun demikian,
kalau kita mempelajari sejarah, sekurang-kurangnya kita tentu mempelajari
keturunan, asal-usul dan silsilah (syajarah an-nasab).
Sepintas lalu telah kita ikuti arti kata sejarah ditinjau dari sudut
etimologi, yang menggambarkan sifat seperti pohon kayu. Namun demikian
bukanlah dimaksudkan bahwa sejarah itu secara biologis; tumbuh,
berkembang, berbuah atau tidak dan akhirnya mati, benar-benar bagaikan
pohon kayu. Sejarah memang tumbuh hidup, berkembang dan bergerak terus
dan akan berjalan terus tiada hentinya sepanjang masa.
2. Definisi dan Rumusan Sejarah
Definisi sejarah menurut Edward Hallet Carr ialah sebagai berikut.
"History is a continuous process of interaction between the historian and
his facts, an unending dialogue between the present and the past."
(Carr, 1982:30)
(Sejarah ialah suatu proses interaksi serba terus antara sejarawan dengan
fakta-fakta yang ada padanya; suatu dialog tiada henti-hentinya antara
masa sekarang dengan masa silam).
Sedangkan menurut Robert V. Daniels dengan singkat dikatakan, bahwa:
“History is the memory of human group experience." (Sejarah ialah
kenangan pengalaman umat manusia). Dalam pada itu James Banks
menyatakan bahwa "All past event is history (History as actuality!). History
can help students to understand human behaviour in the past, present and
future. (New goals for historical studies).” Artinya, bahwa semua peristiwa
masa yang lampau adalah sejarah (sejarah sebagai kenyataan!). Sejarah dapat
membantu para siswa untuk memahami perilaku manusia pada masa yang
lampau, masa sekarang dan masa yang akan datang (tujuan-tujuan baru
pendidikan sejarah).
Selanjutnya dapatlah kita telaah rumusan sejarah menurut Muhammad
Yamin yang berbunyi sebagai berikut. "Sejarah ialah ilmu pengetahuan
dengan umumnya yang berhubungan dengan cerita bertarikh sebagai hasil
penafsiran kejadian-kejadian dalam masyarakat manusia pada waktu yang
lampau, yaitu susunan hasil penyelidikan bahan-bahan tulisan atau tandatanda
yang lain (Yamin, 1957: 4).
Konsep Berpikir Kronologis
Secara sempit, kronologi bisa diartikan sebagai urutan waktu kejadian. Untuk itu, konsep berpikir kronologis menuntut kita untuk bisa berpikir secara runtut, teratur, sesuai dengan urutan waktu dan tidak melompat-lompat atau berbalik (anakronis). 
Dengan konsep berpikir kronologis, sejarah bisa memberikan gambaran utuh suatu peristiwa sesuai dengan urutan waktu kejadian. Dengan kata lain, kronologi bisa membantu merekonstruksi kembali suatu peristiwa bersejarah sesuai dengan urutan waktunya. 
Nah, dalam kehidupan sehari-hari, konsep berpikir kronologis ini sangat dibutuhkan untuk memecahkan masalah. Kalau kamu enggak berpikir secara runtut dan berkesinambungan, tentu saja kamu enggak bisa memecahkan masalah atau menemukan solusi yang tepat.

Konsep Berpikir Periodisasi
Periodisasi adalah pembabakan waktu yang merupakan salah satu bentuk penulisan sejarah guna memahami rangkaian peristiwa sejarah. Catatan periodisasi sifatnya subjektif (tergantung terhadap tulisan sejarawan) dalam kerangka penulisannya.
Menurut Prof. Dr. Sartono Kartodirdjo, periodisasi dibuat berdasarkan derajat integrasi yang pernah dicapai Indonesia pada masa lalu dan dipengaruhi oleh faktor ekonomi yang memengaruhi perkembangan budaya, kultur, politik, dan sosial di Indonesia, sehingga kita bisa membuat periodisasi yang bisa dibedakan jadi 2, yaitu pengaruh Hindu dan pengaruh Islam.

Biar kamu enggak bingung, berikut ini merupakan contoh periodisasi sejarah Indonesia menurut beberapa tokoh.

Prof. Dr. Sartono Kartodirdjo
  • Prasejarah
  • Zaman Kuno
    • 1)  Masa kerajaan-kerajaan tertua.
    • 2)  Masa Sriwijaya (dari abad VII – XIII atau XIV).
    • 3)  Masa Majapahit (dari abad XIV – XV).
  • Zaman Baru
    • 1)  Masa Aceh, Mataram, Makassar/Ternate/Tidore (sejak abad XVI).
    • 2)  Masa perlawanan terhadap Imperialisme Barat (abad XIX).
    • 3)  Masa pergerakan nasional (abad XX).
  • Masa Republik Indonesia (sejak tahun 1945)

Mohammad Yamin
    • Zaman Prasejarah sampai tahun 0.
    • Zaman Protosejarah, tahun 0 sampai abad ke-4.
    • Zaman Nasional, dari tahun abad ke-4 sampai abad ke-6.
    • Zaman Internasional, yaitu abad ke-16 sampai kira-kira tahun 1900.
    • Abad Proklamasi mulai kira-kira tahun 1900.
H.J. de Graaf
Dalam buku yang berjudul Geschiedenis van Indonesia tahun 1949, H.J. de Graaf menuliskan periodisasi sejarah Indonesia sebagai berikut.
    • Orang Indonesia dan Asia Tenggara (sampai 1650) yang meliputi:
      • 1)  Zaman Hindu;
      • 2)  Zaman penyiaran Islam dan berdirinya kerajaan Islam.
    • Bangsa Barat di Indonesia (1511-1800).
    • Orang Indonesia pada zaman VOC (1600-1800).
    • Organisasi VOC di luar Indonesia.
    • Orang Indonesia dalam lingkungan Hindia Belanda (sesudah 1800) diakhiri dengan pemerintahan Ratu Wilhelmina.
Tugas:
Apa pengertian sejarah menurut kalian?
Tulis jawaban kalian di kolom komentar.

46 komentar:

  1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  2. Nama:Vadia Camila
    Kelas:X IPA 2

    Sejarah adalah peristiwa di masa lalu yang dapat memberi berbagai macam manfaat bagi kita, baik sebagai media pembelajaran, bahan inspirasi hingga media hiburan. Namun bila ditelaah lebih jauh, sejarah sebuah peninggalan manusia, baik berupa barang, ide dan pemikiran, hingga kesalahan yang diperlukan untuk membuat kita lebih bijak dalam menanggapi banyak hal dan bertindak dalam peristiwa yang sedang/ akan terjadi.

    BalasHapus
  3. Nama:Duta erlangga
    Kelas:X IPA 2

    Jawaban:sejarah adalah kajian tentang masa lampau, khususnya bagaimana kaitannya dengan manusia.

    BalasHapus
  4. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  5. Nama : Yudha Prasetya Utama
    Kelas : X IPA 2

    Jawaban : sejarah adalah ilmu yang mempelajari tentang peristiwa-peristiwa yang terjadi di masa lampau, tetapi masih ada kaitannya dengan kehidupan manusia pada zaman sekarang.

    BalasHapus
  6. Nama :Ahmad Rizqi Aji Jaya
    Kelas:X IPA2

    Jawaban:sejarah adalah kajian tentang masa lampau, khususnya bagaimana kaitannya dengan manusia.

    BalasHapus
  7. Nama:Aldino Revaldi
    Kls: X IPA 2

    Jawaban:Kajian Tentang Masa Lampau, Khususnya Bagaimana Kaitannya Dengan Manusia

    BalasHapus
  8. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  9. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  10. Nama : Tami Aurelia Putri
    Kelas : X IPA 2

    Jawaban : Sejarah adalah gambaran/keterangan peristiwa dan suatu yang terjadi di masa lampau / masa lalu dalam waktu tertentu, yang mengungkapkan berbagai gambaran kehidupan di masa lampau yang dapat menjadi pelajaran bagi kita di masa sekarang.

    BalasHapus
  11. Nama :Mesi agustina
    Kelas: 11ipa2

    sejarah adalah historia yg berati penyelidik atau kejadian yg terjadi di massa lampau yg disusun antara peningalan" berbagai peristiwa

    BalasHapus
  12. Nama : Tami Aurelia Putri
    Kelas : X IPA 2

    Jawaban : Sejarah adalah gambaran/keterangan peristiwa dan suatu yang terjadi di masa lampau / masa lalu dalam waktu tertentu, yang mengungkapkan berbagai gambaran kehidupan di masa lampau yang dapat menjadi pelajaran bagi kita di masa sekarang.

    BalasHapus
  13. Nama:Risdiana
    Kelas:X IPA 2
    JAWAB:Sejarah adalah kisah tentang masa lampau yang ada kaitannya dengan manusia atau makhluk hidup lainnya.biasanya sejarah akan berkembang sesuai perkembangan zamannya

    BalasHapus
  14. Nama: Surya Fadillah Sukri
    Kelas:X IPA 2

    Jawaban: Sejarah adalah peristiwa yang terjadi di masa lampau tetapi masih berkaitan dengan kehidupan sekarang

    BalasHapus
  15. Nafisah afrah x ipa 2
    Sejarah adalah kisah atau cerita yg mengupas kehidupan manusia pada masa lampau.

    BalasHapus
  16. Marischa Alya
    X IPA 2


    kejadian masa lalu yang tidak dapat terulang, yang memberi banyak pelajaran dan peninggalan seperti prasasti dan dokumen foto yg dijadikan bukti tertulis sumber sejarah

    BalasHapus
  17. Nama : Nia Apriliana ,kelas: x IPA 2
    Jawab: sejarah adalah kisah atau atau peristiwa yang terjadi di masa lampau ,dan masih berkaitan dengan masa kehidupan sekarang

    BalasHapus
  18. Nama:Muhammad Marshall Kelas:X Ipa 2
    Jawab:Sejarah Adalah Suatu Kenangan Atau Peristiwa Yg Terjadi Di Masa Lampau Yg Masih Berkaitan Dengan Kehidupan Sekarang

    BalasHapus
  19. Nama: Alyra Ayu Kinanti
    Kelas: XI IPA 3


    jawab: Sejarah adalah peristiwa yang telah terjadi pada masa lampau atau masa lalu dan dapat diketahui melalui peninggalan pada masa peristiwa terjadi

    BalasHapus
  20. Nama: Alyra Ayu Kinanti
    Kelas: XI IPA 3


    jawab: Sejarah adalah peristiwa yang telah terjadi pada masa lampau atau masa lalu dan dapat diketahui melalui peninggalan pada masa peristiwa terjadi

    BalasHapus
  21. Shintia Maharani, X IPA 2
    Sejarah adalah kisah yang tidak pernah selesai antara masa kini dan masa lampau, suatu proses interaksi yang terus berkesinambungan antara sejarawan dan fakta" yang ada

    BalasHapus
  22. Nama:fitri gautari
    Dari kelas : X ipa 2
    Jawab : sejarah adalah kajian tentang masa lampau,khudusnya bagaimana kaitannya dengan manusia. Dalam bahasa indonesi sejrah,abad,hikayat,riwayat,dapat diartikan sebagai kajian dan peristiwa yg benar benar terjadi pada masa lampau atau asal usul keterunan silsilah raja raja yg memerintah

    BalasHapus
  23. Nama:fitri gautari
    Dari kelas : X ipa 2
    Jawab : sejarah adalah kajian tentang masa lampau,khudusnya bagaimana kaitannya dengan manusia. Dalam bahasa indonesi sejrah,abad,hikayat,riwayat,dapat diartikan sebagai kajian dan peristiwa yg benar benar terjadi pada masa lampau atau asal usul keterunan silsilah raja raja yg memerintah

    BalasHapus
  24. Musyafa naufal hazim kelas X IPA 2
    Jawab:sejarah adalah kejadian yang telah lampau tetapi masih ada kaitannya dengan kehidupannya zaman sekarang

    BalasHapus
  25. Danang Priambudi kelas X IPA 2
    JAWAB:Sejarah adalah kejadian-kejadian, peristiwa-peristiwa yang berhubungan dengan manusia, yaitu menyangkut perubahan yang nyata di dalam kehidupan manusia

    BalasHapus
  26. Helmy Elisa putri kelas X IPA 2
    Jawab:sejarah adalah kisah atau cerita yang mengupas peristiwa kehidupan manusia pada masa lampau

    BalasHapus
  27. Safana Zahra Jannati
    X IPA 2


    JAWABAN:Sejarah adalah kejadian yang telah terjadi dimasa itu khusus nya masih ada kaitan dengan manusia. Dan kejadian itu tidak akan bisa terulang lagi tetapi kita bisa ambil nilai positifnya

    BalasHapus
  28. Nama:Risdiana
    Kelas:X IPA 2

    JAWAB:Sejarah adalah kejadian di masa lampau,sejarah biasanya berkaitan dengan manusia atau makhluk hidup lainnya.sejarah di masa lampau tidak bisa terulang lagi tetapi kita bisa ambil nilai positifnya

    2

    BalasHapus
    Balasan
    1. Nama: Nanda nishappy pertama rindu
      Kelas:X IPA 2
      Jawaban:sejarah adalah kejadian di masa lampau ,yang menggambarkan mengenai kehidupan manusia dan makhluk hidup lainnya serta budaya di masa lalu.Dari kejadian di masa lampau tersebut dapan kita jadikan acuan /pembelajaran hidup untuk mengembangkan kehidupan sekarang hingga masa yang akan datang

      Hapus
  29. Nama : Nur Aini Ari Ongkana
    Kelas : XI IPA 3

    sejarah adalah peristiwa yang telah terjadi pada masa lampau atau masa lalu dan dapat diketahui melalui peninggalan pada masa peristiwa terjadi

    BalasHapus
  30. NAMA: VANESHA SARASWATI
    KELAS: XI IPA 3
    Kata “sejarah” berasal dari bahasa Arab “sajaratun” yang berarti pohon. Hal itu karena pada awalnya kata sejarah digunakan untuk menyebut ilmu yang mempelajari asal usul keturunan (genealogi) seseorang. Akan tetapi ketika obyek perhatiannya berkembang menjadi asal usul sebuah peristiwa, maka ilmu sejarah berubah menjadi ilmu yang mempelajari asal usul peristiwa yang pernah terjadi.

    Definisi sejarah sebagai peristiwa yang pernah terjadi dianggap terlalu luas, karena:

    1. Dipandang dari jumlahnya, di dunia ini setiap hari terjadi milyardan peristiwa.

    2. Dipandang dari waktunya, pernah terjadi dapat dimaknai dari satu detik yang lalu sampai berjuta tahun yang lalu.

    BalasHapus
  31. Nama: Astrid Putri B.
    Kelas: XI IPA 2

    Jawaban: Sejarah (bahasa Yunani: ἱστορία, historia (artinya "mengusut, pengetahuan yang diperoleh melalui penelitian"[1]); bahasa Arab: تاريخ, tārīkh; bahasa Jerman: geschichte) adalah kajian tentang masa lampau, khususnya bagaimana kaitannya dengan manusia.[2][3] Dalam bahasa Indonesia, sejarah, babad, hikayat, riwayat, tarikh, tawarik, tambo, atau histori dapat diartikan sebagai kejadian dan peristiwa yang benar-benar terjadi pada masa lampau atau asal usul (keturunan) silsilah, terutama bagi raja-raja yang memerintah.[4] Ini adalah istilah umum yang berhubungan dengan peristiwa masa lalu serta penemuan, koleksi, organisasi, dan penyajian informasi mengenai peristiwa ini. Istilah ini mencakup kosmik, geologi, dan sejarah makhluk hidup, tetapi sering kali secara umum diartikan sebagai sejarah manusia. Para sarjana yang menulis tentang sejarah disebut ahli sejarah atau sejarawan. Peristiwa yang terjadi sebelum catatan tertulis disebut Prasejarah.

    BalasHapus
  32. Nama Vivin Vania
    Kelas XI IPA 2
    Jawab: sejarah adalah kisah atau atau peristiwa yang terjadi di masa lampau ,dan masih berkaitan dengan masa kehidupan sekarang

    BalasHapus
  33. Nama:Tia Irma Amanda
    Kelas:Xl IPA 2
    JAWABAN:Sejarah adalah kisah tentang masa lampau yang ada kaitannya dengan manusia atau makhluk hidup lainnya.biasanya sejarah akan berkembang sesuai perkembangan zamannya.

    BalasHapus
  34. nama : santri annisa putri
    kelas : XI ipa 2

    Jawaban: Sejarah (bahasa Yunani: ἱστορία, historia (artinya "mengusut, pengetahuan yang diperoleh melalui penelitian"[1]); bahasa Arab: تاريخ, tārīkh; bahasa Jerman: geschichte) adalah kajian tentang masa lampau, khususnya bagaimana kaitannya dengan manusia.[2][3] Dalam bahasa Indonesia, sejarah, babad, hikayat, riwayat, tarikh, tawarik, tambo, atau histori dapat diartikan sebagai kejadian dan peristiwa yang benar-benar terjadi pada masa lampau atau asal usul (keturunan) silsilah, terutama bagi raja-raja yang memerintah.[4] Ini adalah istilah umum yang berhubungan dengan peristiwa masa lalu serta penemuan, koleksi, organisasi, dan penyajian informasi mengenai peristiwa ini. Istilah ini mencakup kosmik, geologi, dan sejarah makhluk hidup, tetapi sering kali secara umum diartikan sebagai sejarah manusia. Para sarjana yang menulis tentang sejarah disebut ahli sejarah atau sejarawan. Peristiwa yang terjadi sebelum catatan tertulis disebut Prasejarah.

    BalasHapus
  35. Nama:Rakha kumara zaki
    Kls:XI IPA 3
    Sejarah adalah ilmu yang mempelajari tentang peristiwa besar maupun kecil yang terjadi di masa lampau yang dimana bisa dijadikan pelajaran bagi kita untuk masa yang akan datang. Sejarah juga berhubungan dengan bukti2 bahwa peristiwa itu benar terjadi.ada 3 unsur penting agar terjadinya sebuah peristiwa sejarah yaitu waktu, ruang, dan manusia. Orang yang menulis tentang sejarah disebut sejarawan.

    BalasHapus
  36. Nama: Rahmalia Putri
    Kelas: XI IPA 3
    Jawaban:
    Kata “sejarah” berasal dari bahasa Arab “sajaratun” yang berarti pohon. Hal itu karena pada awalnya kata sejarah digunakan untuk menyebut ilmu yang mempelajari asal usul keturunan (genealogi) seseorang. Akan tetapi ketika obyek perhatiannya berkembang menjadi asal usul sebuah peristiwa, maka ilmu sejarah berubah menjadi ilmu yang mempelajari asal usul peristiwa yang pernah terjadi.

    BalasHapus
  37. Nama:M.Raffi Rizky Afridho
    Kelas: XI IPA2
    Sejarah adalah peristiwa yang telah terjadi pada masa lalu dapat diketahui melalui peninggalan-peninggalan pada masa itu

    BalasHapus
  38. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  39. Nama:intan permata Sari
    Kls:XI IPA 3

    Sejarah adalah peristiwa yang terjadi pada masa lalu yang berhubungan dengan aktivitas dan perilaku manusia.ada beberapa definisi tentang sejarah,dapat kita simpulkan bahwa sejarah adalah studi tentang manusia sebagai individu maupun kelompok dalam konteks ruang dan waktu.

    BalasHapus
  40. Nama : Hadi Nugroho
    Kelas : X IPA 2
    Sejarah adalah peristiwa yang terjadi pada masa lalu yang berhubungan dengan aktivitas dan perilaku manusia.

    BalasHapus
  41. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  42. NAMA:PREMA KUSHERAWATI
    KLS:X IPA 2
    SEJARAH ADALAH KISAH ATAU CERITA YG MENGUPAS PERISTIWA KEHIDUPAN PDA MASA LAMPAU ATAU CATATAN TENTANG MASYARAKAT MANUSIA DAN PERUBAHAN YG TERJADI PADA WATAK MASYARAKAT ITU

    BalasHapus
  43. Nama: Dhea Amanda Putri
    Kelas: XI Ipa 3

    Kata “sejarah” berasal dari bahasa Arab “sajaratun” yang berarti pohon. Hal itu karena pada awalnya kata sejarah digunakan untuk menyebut ilmu yang mempelajari asal usul keturunan (genealogi) seseorang. Akan tetapi ketika obyek perhatiannya berkembang menjadi asal usul sebuah peristiwa, maka ilmu sejarah berubah menjadi ilmu yang mempelajari asal usul peristiwa yang pernah terjadi.

    BalasHapus
  44. Nama : Syifa Fauziya Azzahra
    Kelas: X IPS 2

    Sejarah adalah kisah atau cerita yang mengupas peristiwa kehidupan manusia pada masa lampau. Peristiwa masa lampau dapat diketahui karena adanya bukti bukti tertulis.

    BalasHapus
  45. Nama:Azka Lulu Fatikah
    Kelas: X IPA 3

    Dari manakah asal sejarah itu? Perkataan sejarah mula-mula berasal dari bahasa Arab “syajara”, artinya
    terjadi, “syajaratun” (baca: syajarah) artinya pohon kayu

    BalasHapus